Tentang Kantin
Kantin Smipa dibangun dengan semangat gotong royong beberapa anggota keluarga besar SMIPA untuk menyediakan makanan sehat yang terjangkau untuk semua warga SMIPA khususnya anak-anak kita. Masih banyak yang perlu diperbaiki tentunya, namun semoga semangat untuk menghadirkan makanan sehat untuk warga SMIPA tak luntur ditengah keriuhan kantin sehari-hari.
Pengaturan Kantin
Token
Transaksi dilakukan dengan menggunakan token kantin yang berdenominasi 2000 dan 10.000. Token dapat dibeli setiap hari di kantin. Kami berharap bantuan bapak ibu untuk mengingatkan anak-anak untuk menjaga agar tokennya tidak hilang atau tercuci.
WADAH
Untuk mengurangi sampah plastik, kami menganjurkan agar pembeli membawa wadah sendiri. Beberapa penjual menyediakan wadah untuk dipakai disekolah, dengan catatan wadah dikembalikan kembali dalam keadaan bersih.
Tahun ini kami memberlakukan sistem deposit wadah Rp. 2000,- (1 token biru) untuk setiap peminjaman wadah. Deposit akan dikembalikan pada pembeli, apabila wadah sudah dipulangkan ke kantin dalam keadaan bersih.
INFORMASI LAIN
Volunteer
Kantin sekolah kita merupakan kantin kecil dengan omzet yang tidak besar, kantin mengutip hanya 5% dari omzet penjual agar harga jual dapat selalu terjangkau. Oleh karenanya kami masih ditopang oleh kerelawanan para orang tua yang memiliki keluangan waktu mengelola aktifitas harian di kantin. Banyak hal yang bisa diperoleh dengan menjadi volunteer kantin, kita dapat sedikit melihat interaksi anak-anak disekolah, menjalin persahabatan dengan orang tua lain, dan (semoga) mendapat bahagia. Bapak ibu yang tertarik untuk bergabung dengan tim kantin silahkan menghubungi kami disini:
Bergabung menjadi Penjual
Tahun ini kami belum membuka kembali kesempatan untuk menjadi penjual di kantin atas beberapa pertimbangan. Untuk saat ini, menu masih dirasa mencukupi dan kami tidak ingin penjual kantin dirugikan bila menu terlampau banyak. kami berusaha agar harga jual di kantin tetap terjangkau namun tidak merugikan penjual. Kami akan menginformasikan kembali apabila ada informasi lain yg berkenaan kesempatan berjualan di kantin.
PASAR KANTIN
Mulai semester ini, kantin SMIPA mulai melebarkan sayap dengan menjual produk sayur tiap hari rabu dan juga di kesempatan lain ketika kami mendapat stok sayur dan buah dari kebun anggota keluarga besar SMIPA. Kami membuka kesempatan kepada bapak ibu yang ingin menjual produk sayur dan buah dari kebun sendiri untuk menjual produknya di kantin secara bergantian.